Sunday, 20 March 2011

Pemilwa UIN Yogya Ricuh, Satu Mahasiswa Kena Bacok


Pemilihan umum mahasiswa (pemilwa) UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta hari ini berlangsung ricuh. Siang hari pasca pencoblosan, dua mahasiswa yang mencoba melakukan protes terhadap pemilwa yang diduga sarat kecurangan dipukuli, dan satu orang mengalami luka bacok di kepala.

Korban luka bacok adalah Muhammad Nur (27), mahasiswa Fakultas Adab semester enam, dari Sulawesi Barat. Satu lagi korban, yang lebih dulu dipukuli adalah Kiraman (21), mahasiswa semester empat Fakultas Usluhuddin, sepupunya yang juga berasal dari Sulawesi Barat.

Wednesday, 9 March 2011

Di Ramaikan Dengan Banyak Baliho

Kampus UIN Sunan Kalijaga para Mahasiswanya kini sedang menyaksikan betapa meriahnya keadaan kampusnya menyambut PEMILWA (Pemilihan Mahasiswa). Semua itu dibuktikan dengan adanya accesories yang tersebar diberbagai sudut kampus. Diawali dengan baliho yang ukurannya tidak kecil, poster, pamflet, stiker, karangan bunga, hingga lembaran kertas yang berisi suatu opini dan gagasan demi menjatuhkan musuh lawannya. Tentunya dari sekian yang saya paparkan, ada pihak-pihak kubu yang menghalalkan berbagai cara guna memenangkan sebuah partainya. Semangat yang membara itu rela ia infaqkan demi sumpah setianya pada kubunya. Meskipun mereka tahu yang dilakukannya adalah tidak benar, tidak baik, mendzolimi, namun kata "DOSA" jauh dari nurani hatiya. Naudzubillah.

Sunday, 6 March 2011

Wajihah yang ku emban dikampusku

Sebagai pengampu dan yang bertanggungjawab kepada wajihah yang saya emban sekarang (Majlis Al-lughah Al-'arabiyah : Majlugha),  kini saya harus lebih pandai dalam membagi waktu. Antara waktu kuliah maupun waktu untuk mengurusi sebuah wajihah harus jelas dan profesional. Ya... inilah saya! saya adalah orang hebat yang akan melahirkan generasi-generasi yang lebih hebat lagi dari segi kejiwaan ruhiyah dalam menyeru kepada yang ma'ruf dan mencegah dari yang munkar.